Gibahin.id – Chelsea dihajar Arsenal lima gol tanpa balas dalam lanjutan Premier League. Kekalahan tersebut berujung dua rekor buruk untuk Si Biru.
Duel Arsenal vs Chelsea di Emirates Stadium, Rabu (24/4/2024) dini hari WIB, berakhir tak menyenangkan untuk tim tamu. Pasukan Mauricio Pochettino itu kalah 0-5 dari tuan rumah.
Ada dua rekor buruk yang dibuat Chelsea usai laga ini. Yang pertama, ini merupakan kekalahan terburuk Chelsea dari Arsenal dari total 209 pertemuan di semua kompetisi.
Yang kedua, Chelsea mematahkan rekornya sendiri soal jumlah gol kebobolan dalam satu musim Premier League. Chelsea sejauh ini sudah kemasukan 57 gol dalam 32 pertandingan yang sudah dimainkan.
Sebelumnya, rekor kebobolan terbanyak Chelsea dalam satu musim Premier League adalah 55 gol pada 1994/1995 dan 1996/1997. Padahal musim ini Chelsea masih harus memainkan enam pertandingan lagi di liga.
Chelsea cuma mencatat enam clean sheet di Premier League 2023/2024. Soal jumlah gol kemasukan, Chelsea cuma menempati posisi ke-13 dan hanya Brentford, Bournemouth, Nottingham Forest, West Ham, Burnley, Luton, dan Sheffield United yang punya rekor lebih buruk.
“Ini adalah pengalaman yang harus kami pastikan tidak terulang di masa depan. Klub sedang membangun proyek baru, cara baru untuk beroperasi,” ujar Pochettino usai pertandingan, seperti dilansir Metro.
“Tentu saja ini adalah risiko yang perlu kami ambil, ketika Anda membangun skuad baru. Situasinya tidak membantu kami untuk jadi lebih kompetitif, lebih baik, atau jadi lebih konsisten.”
Chelsea berkutat masih berkutat di peringkat sembilan klasemen Liga Inggris dengan 47 poin dari 32 laga. Cole Palmer dkk. juga dipastikan nirgelar usai gagal di Piala FA dan Carabao Cup.