Jakarta – Media Belanda, Voetbal International (VI), menyebut Alex Pastoor menjadiasisten pelatihPatrick Kluivert di Tim Nasional Indonesia yang dalam beberapa bulan ke depan akan berlaga di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Menurut majalah sepak bola Belanda, Selasa, Pastoor telah menyetujui secara lisan dengan PSSI untuk menjadi asisten Patrick Kluivert.

VI turut mengabarkan, Denny Landzaat bakal bergabung dengan tim kepelatihan Patrick Kluivert yang menangani Timnas Indonesia, namun belum mengungkap secara spesifik posisinya.

Pastoor adalah mantan gelandang dan menghabiskan kariernya bersama FC Volendam dari tahun 1989 hingga 1995.

Ia juga bermain untuk Heerenveen, kemudian Harelbeke di Belgia, Austria Lustenau dan SCR Altach, keduanya di Liga Austria.

Setelah gantung sepatu, Pastoor memilih karier sebagai pelatih dan pernah menangani klub-klub di Belanda, Republik Ceko, dan Austria.

Terakhir, Pastoor menghabiskan dua setengah musim mengelola Almere City FC di Liga Belanda untuk memimpin 100 pertandingan dengan hasil rata-rata 1,47 poin.

Denny Landzaat adalah mantan gelandang tim nasional Belanda dari tahun 2001 hingga 2008, selain menjadi mantan pemain Ajax dan Feyenoord.

Pria berusia 48 tahun itu juga sempat berkarier di Liga Inggris dengan membela Wigan Athletic selama dua musim hingga memainkan 52 pertandingan dengan sumbangan lima gol.

Setelah pensiun sebagai pemain pada tahun 2014, Landzaat menjadi asisten pelatih untuk Feyenoord di Belanda), Lech Poznan di Polandia dan Ferencvaros di Hongaria.

Bocoran dari PSSI

Anggota Komite Eksekutif (Exco) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Arya Sinulingga mengatakan, calon asisten pelatih teknik Timnas Indonesia memiliki ciri-ciri seperti mantan pelatih Liga Belanda.

Arya merinci, calon tersebut merupakan pelatih yang rutin membawa klub divisi dua promosi ke divisi satu Liga Belanda.

“Yang pasti (calon asisten) itu juga orang-orang yang punya level tinggi di Belanda. Maksud saya bagus, dari Belanda juga diambil. Mereka yang punya prestasi membawa klub-klub yang terdegradasi ke Eradivisie (Liga Belanda),” kata Arya kepada wartawan di Jakarta, Selasa.

Arya mengatakan, asisten teknis ini nantinya akan mendampingi calon pelatih yang ditunjuk dengan indikator memiliki jiwa kepemimpinan dan menguasai ruang ganti pemain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *